// ASM Blog // On-Kamis, 08 Desember 2016




Inovasi Untuk 5 Tahun Ke depan : Nerve Gear dari Sword Art Online




Diantara kalian semua pasti sudah pernah mendengar kata Nerve Gear. Bagi yang belum tahu, Nerve Gear itu sama seperti VR ( Virtual Reality). Dimana dengan sebuah alat seperti kacamata yang membuat pengguna atau user dapat berinteraksi dengan lingkungan yang ada dalam dunia maya yang disimulasikan oleh komputer, jadi kita merasa berada di dalam lingkungan tersebut.

Contohnya saat kita menggunakan VR, Layar akan ikut bergerak sesuai dengan gerakan kepala kita. Namun kita hanya bisa melihat layar, belum bisa menggerakannya. Untuk sebuah game, VR dibantu dengan alat lain untuk menggerakannya. Seperti bergerak maju, mundur, kesamping, tangan di layar yang dapat bergerak sesuai keinginan, dan lain sebagainya. Tanpa ada alat bantu seperti itu, maka otomatis tidak akan bergerak, hanya bisa melihat kekanan atau kekiri saja.


Beda dengan Nerve Gear, dengan satu alat ini saja sudah bisa bergerak sesuai keinginan kita. Prosesnya hanya dengan lewat pikiran kita. Contohnya, saat kita menggunakan Nerve Gear, misalnya kita sedang berpikir untuk menggerakan tangan di sebuah game, otomatis tangan di sebuah game itu akan bergerak, begitupun jika ingin bergerak maju, jika kita berpikir untuk maju maka otomatis karakter disebuah game nya akan bergerak maju. Mungkin terlihat sulit, namun jika sudah terwujud pasti mengasyikkan. Nerve Gear terkenal lewat Anime yang berjudul Sword Art Online, dimana karakter memasuki dunia game virtual yang berbasis Open World.



Saat ini Nerve Gear memang ada dan sudah dijual, namun masih belum sesuai harapan. Mungkin kedepanya Nerve Gear sudah mirip seperti Anime Sword Art Online, hanya saja jangan bermasalah seperti filmnya.


Menurut saya itu sudah sangat untung, karena dengan adanya alat ini, orang-orang yang tak mampu berjalan ataupun tak mampu melihat bisa menggunakan ini sebagai mediator. Kita bisa saling terubung satu sama lain, dapat berinteraksi dan dapat berpetualang bersama. Karena metode yang digunakan oleh alat ini hanya dengan menggunakan pikiran. Kita bisa melihat dunia game virtual yang nampak nyata seperti dengan dunia nyata. Mungkin banyak kekurangannya dengan adanya alat ini, tapi mungkin seiring perkembangan zaman, alat ini mampu mengurangi dampak negatif yang ada.

Sumber :

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Diberdayakan oleh Blogger.